Jakarta, Aktual.com – Warga kawasan Kampung Pulo, Kelurahan Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, tidak panik meski tinggi air Sungai Ciliwung yang melewati daerah tersebut terus naik.

“Sudah sejak dini hari, air sungai meluap, sampai alarm bunyi untuk ngasih tahu kalau mau banjir,” kata Junaidi, warga RT 08, RW 03 Kampung Pulo, Senin (5/2).

Menurut dia, Kampung Pulo tidak lagi menjadi langganan banjir sejak normalisasi Sungai Ciliwung di Kampung Pulo pada tahun 2015.

“Terakhir kebanjiran itu pada tahun 2014. Akan tetapi, banjir paling parah itu pada tahun 2007,” katanya.

Kini, warga Kampung Pulo tidak lagi khawatir banjir, bahkan meningkatnya debit air Sungai Ciliwung yang melewati kawasan Kampung Pulo, Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur menjadi tontonan warga setempat.

 

Ant.

Artikel ini ditulis oleh: