Jakarta, Aktual.co — PT Waskita Karya Tbk (WSKT) menyatakan bahwa pihaknya akan menerbitkan obligasi berkelanjutan I tahap I 2014 dengan nilai sebesar Rp500 miliar. Obligasi ini merupakan bagian dari penerbitan obligasi total sebesar Rp2 triliun.

Berdasarkan keterangan resmi perseroan, Jumat (24/10), obligasi tersebut berjangka waktu 3 tahun dan ditawakan dengan nilai 100 persen dari nilai pokok. Bunga pertama akan dibayarkan pada 18 Februari 2015.

“Berjangka waktu 3 tahun dan ditawakan dengan nilai 100 persen dari nilai pokok,” kata perseroan dalam keterangan tertulisnya, Jumat (24/10).

Masa penawaran awal pada 24 Oktober-3 November 2014 dan masa penawaran 12-13 November 2014 dan pencatatan 19 November 2014. Bahana, Danareksa dan Mandiri Sekuritas menjadi penjamin emisi dan wali amanat bank CIMB Niaga Tbk.

Pefindo memberikan peringkat idA untuk obligasi ini. Dana hasil obligasi akan digunakan Waskita untuk kebutuhan modal kerja dalam pekerjaan konstruksi yang digunakan untuk pembelian bahan konstruksi.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Eka