Jakarta, Aktual.co — Mantan Menteri Hukum dan HAM Yusril Ihza Mahendra tidak mengkomentari terpilihnya DR Yasonna Hamonangan Laoly SH MSc sebagai menteri Hukum dan Ham dalam “Kabinet Kerja”.
“Saya gak mau komentarlah,” kata Yusril ketika dimintai komentarnya usai mengikuti sidang di Mahkamah Konstusi (MK) Jakarta, Senin (27/10).
Dia hanya mengatakan bahwa Yasonna Laoly pasti apa yang akan dilakukan sebagai menteri.
“Ya pasti dia sudah tahu sebagai menteri apa yang harus dilakukan. Saya gak mau ngomentarin orang,” tegas Yusril.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk dan melantik politisi senior PDIP Yasonna Laoly sebagai Menteri Hukum dan Hak Azasi Manusia periode 2014-2019.

Artikel ini ditulis oleh: