Sampang, Aktual.com – Seorang anggota polisi di jajaran Polsek Ketapang, Sampang, Jawa Timur dilempari bom banting oleh warga Ketapang saat kendak melakukan penggerebekan, tersangka kasus penganiayaan, Senin (11/6) pagi.

“Korban luka-luka dan saat ini sedang menjalani perawatan,” kata Kasat Reskrim Polres Sampang AKP Hery Kusnanto di Sampang.

AKP Herry Kusnanto menjelaskan, jenis bom yang mengenai anggota polisi itu adalah bom banting yang selama ini biasa digunakan oleh masyarakat untuk mengebom ikan.

“Jadi bukan bom yang berdaya ledak tinggi, tapi hanya jenis bom banting, tapi anggota kita luka-luka,” katanya.

Dari hasil penggerekan itu polisi menahan dua orang yang merupakan anak buah pelaku penganiayaan yang bernama Bidin, yakni Mattai (48), dan Herman (28). Sedangkan, Bidin sebagai pelaku utama berhasil melarikan diri.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara