Jakarta, Aktual.com – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Gerindra dijadwalkan akan janjian mendaftar sebagai peserta Pemilu 2024 hari ini ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Senin (8/8).
Di hari ke-8 pendaftaran, kedua partai yang dikabarkan bakal berkoalisi di Pilpres 2024 itu dijadwalkan mendaftar pada pukul 15.00 WIB.
PKB dan Gerindra akan melaksanakan pawai bersama dari Masjid Sunda Kelapa hingga kantor KPU RI dengan kurang lebih seribu kader gabungan kedua parpol (partai politik).
Pawai ini akan diiringi oleh marching band yang menyuarakan lagu-lagu perjuangan.
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan menyambut pawai ini di perempatan Jalan Mangunsarkoro, Jakarta Pusat.
Pengurus PKB dan Gerindra juga akan mendampingi dua ketua umum parpol tersebut menuju ke KPU.
Selain itu, Cak Imin dan Prabowo dijadwalkan akan melakukan konferensi pers bersama usai melakukan tahapan pendaftaran.
Artikel ini ditulis oleh:
Arie Saputra