Ilustrasi (grosiramazonplus.com)
Ilustrasi (grosiramazonplus.com)

Solo, aktual.com – Alumni SMA Negeri 4 Surakarta mengajak masyarakat hidup sehat dengan olahraga pada acara senam massal, konsultasi dan pengobatan gratis yang digelar di Car Free Day (CFD) di Jalan Slamet Riyadi Solo, Ahad [8/3].

Para Alumni SMAN 4 Surakarta angkatan 1985 tersebut pada acara CFD mengajak masyarakat untuk berolahraga senam pagi, kemudian mereka juga menyediakan sejumlah dokter spesialis untuk berkonsultasi, pengobatan gratis dan kegiatan donor darah bersama PMI.

Menurut Ketua Umum Lustrum XIV SMAN 4 Surakarta Yanne Sandra, kegiatan senam massal dan konsutasi kesehatan yang dilakukan oleh Alumni SMAN 4 angkatan 1985 tersebut merupakan salah satu rangkaian kegiatan Lustrum XIV SMAN 4 Surakarta yang puncaknya pada 1 Agustus mendatang.

Alumni SMAN 4 Surakarta angkatan 1985 yang menjadi tenaga dokter umum dan spesialis ikut kegiatan bakti sosial, dan mereka mengajak senam massal untuk bugar, serta konsultasi kesehatan dalam memeriahkan lustrum XIV.

“Kami kegiatan dalam Lustrum XIV SMAN 4 Surakarta ini, dilakukan mulai Oktober 2019 hingga sekarang, dan perayaan puncak pada 1 Agustus 2020, yang akan dihadiri alumni seluruh Indonesia, dimeriahkan oleh artis dari ibukota, dan ditutup dengan pagelaran wayang kulit semalam suntuk,” kata Yanne Sandra.

Menurut dia, kegiatan bakti sosial lainnya berupa bantuan air bersih kepada masyarakat di Wilayah Kabupaten Boyolali, Alumni Mengajar, penanaman 1.000 pohon buah di kawasan Tawangmangu Karanganyar, dan pekan ini, senam massal, konsultasi kesehatan, pengobatan gratis, dan donor darah.

Pada Lustrum XIV SMA Negeri 4 Surakarta tahun ini, mengambil tema ‘Satukan Hati Untuk Bumi’, ‘Alumni Bersatu Guyub Rukun Saklawase’,” katanya.

Menurut dia, dalam kegiatan senam massal, konsultasi kesehatan, dan pengobatan gratis yang digelar di CFD Solo, disambut antusias masyarakat pengunjung CFD di Solo. Mereka setelah mengikuti senam yang dipandu oleh seorang instruktur senam, kemudian mereka juga mendaftarkan untuk mengikuti konsultasi kesehatan.

Ketua Alumni SMAN 4 Surakarta angkatan 1985 Nurwidayat mengatakan kegiatan bakti sosial konsultasi kesehatan pengobatan yang dilakukan alumni angkatan 1985 tersebut dilakukan untuk mengajak masyarakat hidup sehat dengan berolahraga dan memeriksakan lebih dini guna memantau kesehatannya.

“Pada kegiatan bakti sosial ini, kami menyediakan tenaga dokter umum, spesialis anak, bedah, jantung, dan gigi. Masyarakat ternyata menyambut antusias. Kami menilai kesadaran masyarakat untuk menjaga kesehatan lebih baik, karena mereka cukup antusias,” kata Nurwidayat.

Menurut dia, Alumni SMAN 4 angkatan 1985 terus tetap menjaga jargon yakni “Bersatu Guyub Rukun Saklawase” ini sehingga mereka tetap solid dan kompak bisa berbuat sesuatu untuk orang lain.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Eko Priyanto