Jakarta, Aktual.co —Pemerintah Kota Tangerang mengalokasikan dana sekitar Rp25 miliar pada 2015 untuk program pengendalian banjir Kali Sabi dan sekitarnya.
Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah di Tangerang, Rabu, mengatakan dana tersebut belum termasuk program normalisasi Kali Cisadane yang akan dimulai pada awal tahun depan.
“Kita juga akan menambah gorong-gorong di pertemuan antara Kali Sabi dan Saluran Irigasi Barat Cisadane, untuk memperlancar debit air,” katanya saat meninjau Kali Sabi.
Untuk pengendalian banjir di wilayah barat Kota Tangerang, pemkot juga akan membangun turap sepanjang 850 meter dan kolam retensi seluas 6,75 Hektar.
“Itu untuk penanganan banjir kiriman, tapi terkait genangan di perumahan kita akan maksimalkan sumur resapan,” katanya.
Dia mengatakan skenario pengendalian banjir di Kota Tangerang juga mencakup pembangunan turap Kali Cirarab dan Kali Ledug, serta pembangunan pintu air di Kali Cirarab dan Situ Bulakan.
“Tiga sampai empat tahun ke depan persoalan banjir sudah tertangani. Lalu tahun depan akan dilaksanakan penyelesaian normalisai Kali Angke,” katanya.
Namun demikian, ia juga menyampaikan pentingnya kerja sama antara pemerintah daerah untuk penanganan persoalan banjir.
“Pemkab juga akan membuat sodetan di Danau Kelapa Dua sehingga dapat mengurangi debit air di Kali Sabi,” katanya.
Arief mengatakan dalam rangka memperingati Hari Bakti Pekerjaan Umum ke-69, pemkot juga akan membagikan beberapa paket sembako kepada para petugas pintu air, baik di Kota Tangerang maupun Batu Belah Bogor.
“Selain juga pemancangan ‘gridder’ di Jembatan Sangego yang akan dilaksanakan nanti malam,” katanya.
Wali Kota Arief mengatakan tentang rencana pembangunan jembatan yang menghubungkan metropolis dan RSUD Kota Tangerang tembus ke Jalan M.H. Thamrin.
“Nanti angkot bisa langsung lewat RSUD,” ujarnya.
Artikel ini ditulis oleh: