Semarang, Aktual.com – Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi hari ini bertolak ke Jakarta untuk memenuhi undangan pertemuan dengan pengurus Dewan Pimpinan Pusat PDIP.

Kedatangan pria yang akrab disapa mas Hendi itu berharap mendapat surat rekomendasi sebagai calon kepala daerah dari partai berlambang banteng dengan moncong putih pada Pilkada serentak Desember mendatang.

“Hari ini saya (berangkat) ke Jakarta,” kata Hendi, lewat pesan singkat kepada wartawan, Kamis (25/6).

Pertemuan dengan pengurus pusat membahas surat rekomendasi calon kepala daerah. Untuk persiapan menghadapi panggilan di kantor DPP PDIP, ia mengaku hanya menjalankan apa adanya saja.

“Saya mengalir saja, semoga semua berjalan baik dan lancar,” imbuhnya.

Dirinya hanya berada sehari di kantor DPP PDIP. Setelah pertemuan usai, langsung kembali ke Semarang untuk menjalankan tugas sebagai kepala daerah. “Nanti sore pulang dan saya mohon doanya.”

Artikel ini ditulis oleh: