Kepala Badan Reserse Kriminal Mabes Polri (Kabareskrim) Komjen Budi Waseso

Jakarta, Aktual.com — Komisaris Jenderal Polisi Budi Waseso mengaku, mendapatkan dukungan penuh dari Kepala Polri Jenderal Badrodin Haiti dan Wakil Kepala Polri Komjen Budi Gunawan dalam upaya penegakan hukum di negeri ini.

Budi Waseso mengatakan, dukungan tersebut juga termasuk dalam penanganan sejumlah perkara korupsi yang selama ini ditangani.

“Saya rasa semuanya mendukung ya. Dalam tugas-tugas yang benar semua mendukung,” ujar Budi Waseso di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (3/9).

Komjen Budi pun mengisyaratkan bahwa dirinya akan dirotasi dan tak mau disebut istilah penggantian  dengan pencopotan. “Jangan diartikan demikian, biasa saja,” katanya.

Meski demikian, saat dikonfirmasi apakah ada rapat Dewan Jabatan dan Kepangkatan Tinggi Polri (Wanjakti) membahas pergantian perwira tinggi Polri, Buwas mengaku tak tahu.

“Sejauh ini saya tidak tahu ya, karena kalau dalam hal ini kalau yang dibahas dalam Wanjakti itu saya tidak boleh ikut,” kata dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Wisnu