Jakarta, Aktual.com — Pada umumnya, wanita merupakan mahkluk penyuka cokelat. Banyak aneka kombinasi makanan dari Cokelat yang menjadi favorit para kaum hawa ini. salah satunya yakni, “Cake Cokelat Tiramisu” yang bisa Anda buat serta sajikan di Hari Raya Idul Fitri tahun ini.

Cake cokelat tiramisu sangat digemari para wanita karena rasanya yang manis, dipadu rasa kopi dengan krim kental tiramisu sebagai pelumatnya. Cake ini juga tidak perlu repot menggunakan panggangan. Berikut, Aktual.com hadirkan cara membuatnya:

Bahan-bahan:

1. 3 sdm kopi bubuk yang sudah dicairkan dengan sedikit air.
2. dark chocolate 100 gr, potong dadu.
3. unsalted butter 1 sdm.
4. kuning telur 2 butir.
5. keju mascarpone 5 sdm.
6. Kahlua/Baileys 3 sdm.
7. gula pasir 4 sdt.
8. cokelat bubuk secukupnya.
9. krim kental 175 ml

Cara membuat:

1. Campurkan kopi cair dengan butter dengan cokelat, Panaskan dengan menggunakan teknik double boiler lalu Sisihkan.
2. Campur Kahlua atau Baileys, kuning telur dan gula didalam satu panci. Panaskanlah dengan api yang sedang sambil terus diaduk hingga akhirnya mengental. Kemudian Sisihkan, Kemudian lanjutkan dengan memasukkan keju mascarpone ke dalamnya. Lalu aduk rata.
3. Gabungkan adonan (1) dan (2), biarkan 10 – 15 menit pada suhu ruang.
4. Kocok adonan krim kental dengan kecepatan tinggi hingga bertekstur padat.
5. Masukkan setengah bagian adonan ke dalam campuran adonan gabungan, aduk rata. Campurkan seluruh krim yang tersisa, menjadi adonan tiramisu.
6. Tuang adonan, kedalam piping bag. Dinginkanlah kurang lebih selama 3 jam di dalam lemari pendingin. Pada Saat penyajiannya, semprotkanlah ke dalam gelas. Tambahkan juga whipped cream dan taburan cokelat bubuk.
7. Double boiler adalah teknik memasak menggunakan panci yang diletakkan di dalam panci berisi air mendidih (mengetim). Anda bisa mengganti Kahlua atau Baileys dengan rum.

Artikel ini ditulis oleh: