Oesman Sapta

Semarang, Aktual.com – Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Oesman Sapta Odang mengatakan para anggota DPD harus semakin mampu menunjukkan capaian kinerjanya, sehingga harus rajin menyampaikannya kepada publik.

“Kita butuh menyampaikan pesan itu kepada publik, dan peran media sangat penting untuk menyampaikan pesan itu kepada masyarakat,” kata Oesman Sapta Odang (Oso) dalam acara Refleksi Akhir Tahun DPD di Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Ahad malam.

Dia mengatakan DPD memiliki kekuatan penting karena menjadi representasi daerah dan kemakmuran nasional akan tercapai kalau masyarakat di daerah makmur.

Menurut Oso, infrastruktur yang tidak berpusat di Jawa, menimbulkan efek domino yaitu Indonesia makmur.

“Tanpa daerah-daerah, tak ada yang namanya nasional. Karena itu pergantian tahun sebagai momentum bagi DPD untuk bangkit,” ujarnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara
Editor: Andy Abdul Hamid