Jakarta, Aktual.com – Kasus kebakaran lahan dan hutan semakin menjadi. Oleh karenanya, pemerintah perlu segera mengambil langkah taktis, tegas dan komprehensif.

Hal itu disamapaikan Anggota Komisi IV DPR Andi Akmal Pasludin dalam diskusi bertajuk ‘Asap dan Sengsara’ di Jakarta, Sabtu (19/9).

Ia menilai pemerintah tak hanya sekadar upaya untuk pemadaman, melainkan juga menanggulangi kebakaran yang mungkin akan terjadi di masa mendatang.

“Jangan sampai pemerintah itu seperti petugas pemadam kebakaran. Begitu terjadi kebakaran, Presiden ribut dan langsung turun ke jalan, stakeholder juga ribut,” ucap Andi.

Artikel ini ditulis oleh: