“Jadi itu jawabannya lelang konsolidasi merupakan suatu keharusan untuk penyelenggaraan dan ekspresi yang baik, tapi kita sekarang pastikan bahwa itu memberikan ruang kepada usaha kecil dan menengah jadi ini yang kita pastikan karena kemarin bilang konsolidasinya dilakukan oleh usaha besar ternyata di sub kontrakan juga ke usaha kecil,” kata Wagub.

Kuncinya adalah bagaimana ekonomi bisa bergerak secara tata kelola yang baik dan penciptaan lapangan kerja bisa terus bertumbuh di perekonomian DKI ke depan.

“Jadi tujuan kita adalah memastikan ekonomi terus bergerak dan lapangan pekerjaan terus tercipta. Salah satu yang menjadi keluhan dari dunia usaha terutama usaha kecil dan usaha menengah itu adalah program lelang konsolidasi yang menutup atau restriksi atau mengurangi peran daripada usaha kecil menengah dan juga memberikan satu referensi kepada usaha-usaha besar,” kata Sandiaga.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid