Jember, Aktual.com – Sebanyak 50 anak mengikuti khitan massal yang diselenggarakan oleh Deny Presetya dan Dedy Dwi Setiawan. Keduanya adalah anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah di Provinsi Jawa Timur dan Kabupaten Jember.

Khitan masal ini berlangsung di Dusun Jatilawang Desa Tegalwangi, Kecamatan Umbulsari Jember, Sabtu (10/12).

Menurut Deni, khitan massal ini setiap tahunnya dilakukan, sehingga menjadi rutinitas dalam kegiatan membantu masyarakat.

“Kagiatan khitan massal ini adalah kegiatan yang selalu dilakukan setiap tahunnya, dengan berkolaborasi melibatkan unsur dari masyarakat,” ujar Deni.

Selain itu, pria yang merupakan anggota DPRD Jatim ini, mengatakan jika kegiatan khitan massal ini dalam rangkaian kegiatan yang dilaksanakan bersama adiknya.

“Kegiatan ini merupakan rangkaian dari kegiatan kami, yang mana poinnya adalah doa bersama untuk negeri, dan hari ini kegiatan khitan massal untuk masyarakat kurang mampu,” ungkapnya.

Sehingga dengan kegiatan ini, diharapkan lebih banyak lagi peserta yang mengikuti khitan massal ini.

“Harapannya kami, kegiatan yang memang dikemas untuk umum ini, kedepannya bisa luas lagi dan banyak yang mengikuti sunat massal ini,” harapnya.

Disisi lain, Ali topan warga Umbulsari yang mengikutkan putranya pada khitan massal ini, mengatakan bahwa sangat terbantu dengan adanya khitan massal ini karena memudahkan masyarakat.

“Lebih terasa mudah dan sangat membantu terhadap masyarakat yang belum mampu untuk melakukan khitan terhadap anaknya dan gratis lagi,” ungkapnya.

(Aminudin Azis)

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Aminuddin Aziz