Penutupan jalan di Polda Metro Jaya (Dok Aktual/Teuku Wildan)
Penutupan jalan di Polda Metro Jaya (Dok Aktual/Teuku Wildan)

Jakarta, Aktual.com – Massa aksi yang mengawal pemeriksaan beberapa tokoh Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia telah memenuhi jalanan, di depan Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (1/2).

Massa aksi ini memenuhi jalur lambat yang sebelumnya ditutup oleh pihak kepolisian. Massa aksi ini tiba di depan Polda Metro Jaya pada sekitar pukul 10.45 WIB. Gema takbir dan orasi-orasi penyemangat pun berkumandang seiring adanya massa.

Berdasar pantauan Aktual, tibanya massa aksi sendiri disambut oleh rintikan hujan. Langit sendiri memang terlihat mendung sebelum massa aksi tiba. Namun demikian, rintikan hujan tak menyurutkan semangat massa untuk tetap mengawal pemeriksaan tokoh-tokoh GNPF-MUI.

Seperti yang diketahui, massa aksi ini akan mengawal pemeriksaan beberapa tokoh GNPF-MUI terkait kasus makar. Ketiga tokoh tersebut adalah Habib Rizieq Shihab, Ustadz Bachtiar Nasir dan Munarman.

Laporan: Teuku Wildan

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Teuku Wildan
Editor: Wisnu