Ribuan buruh yang tergabung dalam berbagai organisasi melakukan longmarch memperingati Hari Buruh sedunia (May Day) di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Selasa (1/5). Dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) 2018, ribuan buruh berunjukrasa menuntut hak-hak atas kesejahteraannya. AKTUAL/Tino Oktaviano

Tangerang, Aktual.com – Polisi berjaga-jaga di daerah perbatasan Tangerang, Banten, khususnya jalan yang akan masuk ke pintu tol Bitung ke arah Jakarta.

Pantauan di lapangan, polisi bersenjata lengkap dengan meriam air (water canon) mereka hadir dan berjaga di Jalan Gatot Subroto, Tangerang, yang merupakan perbatasan antara Tangerang dan Kabupaten Tangerang.

Hari ini adalah Hari Buruh Sedunia 2019, dan hal ini diperingati para buruh, di antaranya dengan berdemonstrasi mengajukan sejumlah tuntutan. Adapun Tangerang dan sekitarnya merupakan kantong-kantong industri nasional.

Personil gabungan dari Polres Metro Tangerang Kota, Polres Kota Tangerang Selatan, dan Polres Kota Tangerang Kabupaten, juga bersiaga di pintu tol masuk. Sedangkan lalu lintas tampak tak ada gangguan.

Perlu diketahui, di wilayah perbatasan tersebut adalah daerah kawasan industri Jatake dan Manis yang terdapat banyak perusahaan dengan jumlah buruh yang banyak.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Abdul Hamid