Sekjen Hinca Panjaitan (kedua kiri) dan Badan Pemenangan Pemilu Partai Demokrat Ibas Edhie Baskoro Yudhoyono (tengah) berfoto bersama saat mendaftarkan partainya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta, Senin (16/10). AKTUAL/Tino Oktaviano

Jakarta, Aktual.com – Ketua Fraksi Partai Demokrat sekaligus angggota komisi X DPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono mengatakan kalau Partai Demokrat selalu memperhatikan kebutuhan rumah tangga di seluruh tanah air.

“Aspirasi terkait kelangkaan LPG akan kita sampaikan kepada anggota DPR RI melalui Fraksi Demokrat agar distribusi dan ketersediaan gas 3 kg terpenuhi,” katanya, Sabtu (3/6).

Ibas berjanji bila program-program Partai Demokrat yang dirilis oleh SBY akan diteruskan. “Mohon doa restu kepada seluruh masyarakat Indonesia agar bangsa Indonesia dijauhkan dari segala macam teror dan masyarakat bisa hidup damai,” terangnya.

Menurutnya bahwa Partai Demokrat selalu berpegang teguh dan komitmen untuk maju bersama rakyat. “Partai Demokrat selalu memegang ukhuwah Islamiah dengan didasari rasa persaudaraan sesama rakyat Indonesia,” terangnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Andy Abdul Hamid