Jakarta, Aktual.com — Meski PTUN telah menguatkan kepengurusan PPP Muktamar Surabaya, partai berlambang ka’bah ini tetap mengutamakan islah.

Hal itu disampaikan Ketua Umum PPP Romahurmuziy (Romy) pada Rapimnas II di Jakarta, Selasa (14/7).

“Islah tetap dilakukan, makanya rapimnas judulnya ‘Islah Nasional dan Konsolidasi Pemenangan Pilkada 2015’,” ujar Romy.

Lebih lanjut, pada islah ini kepengurusannya mengundang kepengurusan Djan Farid.

“Sebetulnya islah nasional juga mengundang Djan Farid, Dimyati dan seluruh kepengurusan yang ada disana. Karena yang kita butuhkan kedepan adalah untuk menjadikan pilkada besok berarti dan bernilai serta menang bagi PPP,”

“Pendekatan sedang dilakukan. Soal waktu pasti memakan, tapi kepengurusan sudah tunggal tidak ada dua,” tuturnya.

Dia juga meyakini jika pilkada serentak tak akan diundur, karena persiapan saat ini sudah dilakukan oleh berbagai pihak.

“Presiden sudah menegaskan keinginannya untuk tidak mengundur jadwal. Karena pengunduran akan menimbulkan komplikasi baru mengingat tahapan sudah dibuat dua minggu lagi. Sementara DPR sedang reses,” bebernya.

Artikel ini ditulis oleh: