Jakarta – Aktual.com – Ketua Indonesia Police Watch (IPW) Sugeng Teguh Santoso mengklaim telah berhasil mengidentifikasi pesawat private jet yang digunakan Brigjen Hendra Kurniawan dkk ke Jambi ketika menemui keluarga Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.
Menurut Sugeng, jenis private jet yang digunakan adalah tipe Jet T7-JAB, dan kerap digunakan oleh orang yang juga terafiliasi dengan ‘mafia judi’ dan namanya ada di struktur konsorsium 303.
“Nama ini muncul dalam struktur organisasi Kaisar Sambo dan Konsorsium 303, sebagai Bos Konsorsium Judi Wilayah Jakarta. Nama (pemilik jet pribadi) dalam catatan IPW adalah Ketua Konsorsium Judi Online Indonesia yang bermarkas di Jalan Gunawarman, Jakarta Selatan, yang hanya berjarak 200 meter dari Mabes Polri,” ujar Sugeng dalam keterangannya, Senin (19/9).
Oleha karena itu, IPW meminta Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memproses hukum temuan penerimaan gratifikasi fasilitas penggunaan pesawat private jet oleh Brigjen Pol Hendra Kurniawan dkk.
Sebagai informasi, dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP)-nya, Brigjen Hendra Kurniawan pada tanggal 11 Juli 2022 menemui keluarga Brigadir J menggunakan pesawat private jet atas perintah Ferdy Sambo.
Brigjen Hendra Kurniawan saat itu diperintahkan oleh Ferdy Sambo ke Jambi untuk memberikan penjelasan tentang kematian Brigadir J kepada keluarganya.
Artikel ini ditulis oleh:
Dede Eka Nurdiansyah