Jakarta, Aktual.com — Calon Pimpinan KPK Agus Rahardjo mengatakan bahwa sistem pemberantasan korupsi kedepan yang akan dilakukan komisi antirasuah adalah bagaimana menekan angka korupsi di Indonesia setara dengan negara tetangga Malaysia.

“Target KPK pasti bukan hanya menyelamatkan uang negara. Kalau targetnya dikatakan menghukum orang juga kurang tepat. Target KPK itu antara lain juga bagaimana IPK (indeks persepsi korupsi) kita bisa setara misalnya dengan Malaysia,” ucap Agus dalam fit and proper test, di ruang Komisi III DPR RI, Senayan, Rabu (16/12).

Demi mencapai target itu, dalam menjalankan tugasnya KPK harus bersinergi dengan lembaga penegak hukum kepolisian dan kejaksaan, serta melibatkan masyarakat.

Agus pun menekankan penegakan hukum oleh KPK tidak perlu menimbulkan kegaduhan. Yang terpenting tujuan penegakan hukum bisa tercapai.

“Kalau saya tidak perlu gaduh, tapi tujuannya tercapai, menurunkan angka korupsi,” paparnya.

Agus merupakan calon pimpinan KPK yang menilai komisi antirasuah tidak boleh melakukan penjebakan dalam melaksanakan tugasnya. Menurut dia, penjebakan tidak sesuai, baik dari segi norma maupun kepatutannya.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Novrizal Sikumbang