Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Iriawan memperlihatkan foto barang-barang korban perampokan Pulomas saat memberi keterangan pers di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta, Rabu (28/12/2016). Menurut pihak kepolisian motif para tersangka adalah perampokan barang berharga dengan jumlah pelaku empat orang. Dari keempat pelaku tersebut, seorang dinyatakan tewas, seorang sedang dalam perawatan, dan dua orang masih buron. AKTUAL/Munzir

Jakarta, Aktual.com – Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Polisi Raden Prabowo Argo Yuwono mengaku, pihaknya bersama dengan Polres Jakarta Timur masih melakukan pelacakan terhadap pelaku pembunuhan di Pulomas, atas nama Yus Pane.

Yus Pane merupakan salah satu pelaku pembunuhan yang terjadi di Jalan Pulomas, Jakarta Timur. “Kita masih terus memburu satu daftar pencarian orang lagi dari kawanan perampok yaitu Yus Pane,” kata Argo kepada wartawan, Kamis (29/12).

Dia menyebutkan, berdasarkan informasi Yus Pane masih berada di wilayah Bekasi, Jawa Barat. Polisi terus melakukan penyisiran di wilayah tersebut. “Kita serahkan ke mereka (tim Polda Metro) yang mencari palaku Yus Pane.”

Dalam kasus ini, kepolisian telah melakukan penangkapan terhadap Ramlan Butar-butar dan Erwin Situmorang. Ramlan tewas ketika akan dibawa ke rumah sakit dan Erwin mengalami luka parah setelah ditebus timah panas oleh kepolisian.

Sedangkan adik Ramlan yakni R langsung dibawa ke Polda Metro Jaya untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Sebelumnya, kolega Ramlan atas nama Alfons Bernius Sinaga juga ditangkap di Villamas Indah Blok C, Bekasi Utara pada Rabu (28/12) sekitar pukul 19.30 WIB.

Polisi juga melumpuhkan Alfons dengan timah panas, karena ketika hendak ditangkap melakukan perlawanan kepada polisi dan hendak kabur.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara
Editor: Wisnu