“Terakhir selalu ada perubahan karena jumlah yang dilaporkan itu sesuai dengan kurs dan juga sesuai dengan harga-harga di pasar modal. Jadi karena sebagian besar mungkin 90 persen daripada yang dilaporkan itu tercatat di bursa,” kata dia.

Senada, Sudirman Said yang mengaku menjadi salah satu anggota tim pemenangan Prabowo-Sandi juga menyebut harta Sandi naik gegara melemahnya nilai tukar rupiah terhadap US Dollar yang kemarin mencapai titik terendah sejak 2015: Rp 14.625 per dolar AS.

“Nanti kalau anda lihat websitenya maka kenaikannya cukup signifikan karena kurs dolar terhadap rupiah begitu naik begitu tinggi harga saham juga naik,” ujar Sudirman.
Sudirman mengungkapkan salah satu saham Sandiaga yang naik signifikan adalah perusahaan yang didirikannya PT Saratoga Investama Sedaya Tbk. Saham SRTG melesat naik hingga 2,96 persen ke level Rp3.820 per saham saat sesi awal perdagangan pada Jumat, 10 Agustus 2018 atau saat Sandiaga bersama Prabowo mendaftar ke KPU.

Lantas berapakah harta kekayaannya kini?.

Berdasarkan data terbaru yang dilaporkan Sandi pada Selasa 14 Agustus 2018, total harta kekayaan mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu Rp 5.099.960.524.965 atau Rp 5 triliun lebih.

Kekayaan Sandiaga, berasal dari berbagai sektor. Mulai dari investasi di bidang sumber daya alam (SDA), konstruksi sampai barang konsumsi.

Berdasarkan laman LHKPN yang diakses melalui elhkpn.kpk.go.id, Sandiaga memiliki deretan aset, dari tanah dan bangunan hingga simpanan kas. Untuk tanah dan bangunan, total ada 15 lokasi di Jakarta Selatan dan Tangerang serta Singapura dan Amerika Serikat. Total tanah bangunan tersebut sebesar Rp 191.644.398.989.

Sandi juga memiliki harta bergerak berupa mobil Nissan Grand Livina dan Nissan X-trail yang seluruhnya senilai Rp 325.000.000. Ia juga memiliki harta bergerak lainnya sejumlah Rp 3.200.000.000

Aset terbesar Sandi terdapat dibagian surat berharga dengan nilai Rp 4.707.615.685.758. Selain itu, Sandiaga memiliki harta berupa kas dan setara kas lainnya sebesar Rp 495.908.363.438 serta harta lainnya sejumlah Rp 41.295.212.159.

Sandi juga tercatat memiliki utang Rp 340.028.135.379. Dari jumlah asetnya, total harta kekayaan Sandiaga sebesar Rp 5.099.960.524.965.

[pdfjs-viewer url=”http%3A%2F%2Fwww.aktual.com%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F08%2FFanzine-200818_Mengintip-Harta-Kekayaan-Capres-Cawapres.pdf” viewer_width=100% viewer_height=1360px fullscreen=true download=true print=true]

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby