Politikus PDIP Arteria Dahlan. (ilustrasi/aktual.com)
Politikus PDIP Arteria Dahlan. (ilustrasi/aktual.com)

Jakarta, Aktual.com – Politikus PDI Perjuangan Arteria Dalan mengaku merasa muak dengan alasan Basuki Tjahja Purnama alias Ahok yang enggan mengambil cuti ketika kampanye Pilkada DKI Jakarta berlangsung.

Ahok dalam judicial review di Mahkamah Konstitusi (MK), menyatakan bahwa tak mau cuti lantaran terdapat program prioritas yang perlu dilakukan pengawasan.

“Saya muak melihat bacotnya Ahok, koar-koar atas nama konstitusi dan seola-olah hanya dia yang bisa benahin Jakarta,” ujar dia, di Jakarta, Kamis (1/9).

Menurut dia, Ahok pun tak konsisten terkait alasan tidak mau mengambil cuti.”Dulu ga mau cuti karena takut anggarannya disalahgunakan,” kata dia.

“Saya hanya ingatkan kemarin sekarang kan alasannya ga cuti karena mau urus banjir,” kata dia menambahkan.

Oleh karena itu menurut dia, sejatinya publik tersadar kalau Ahok hanya membuat polemik.
“Itu namanya siap ngeles dan menghindar dari kewajiban, pertama nanti kalau banjir Ahok bisa tak mau disalahkan, alasannya kan saya tak mau cuti tapi diwajibin cuti sehingga bisa tangani lagi banjir,” tandas anggota komisi II DPR RI itu.

Laporan: Novrizal Sikumbang

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Nebby