Jakarta, Aktual.com — Republik Armenia, adalah negara Eropa-Asia yang wilayah daratnya terjepit oleh negara lain. Negara ini berbatasan dengan Turki di sebelah barat, Georgia di sebelah utara, Azerbaijan disebelah timur, dan Iran serta eksklave Nakhichevan di sebelah selatan.

Armenia merupakan anggota dari Dewan Eropa dan Perserikatan Negara-Negara Merdeka dan selama berabad-abad menjadi daerah lintasan dan penyeberangan daerah timur dan barat.

Di Armenia, Anda akan menemukan beberapa kota yang ibarat Surga yang hilang. Hal tersebut dikarenakan, banyak kota di Armenia yang memiliki ornamen-ornamen tempo dulu di sepanjang jalan. Serta suasananya yang tenang tanpa kebisingan aktivitas ‘mobile’ saat ini. Berikut beberapa hal menarik lainnya jika Anda berkunjung ke Armenia:

Kota Yerevan
Di Armenia juga terdapat Kota paling kuno di Dunia yaitu, Yerevan yang juga merupakan Ibukota Armenia. Kota Yerevan merayakan ulang tahunnya setiap tanggal 13 Oktober dan kini telah berumur selama 2.796 tahun. Kota ini juga merupakan kota bersejarah dengan banyak obyek wisata yang dapat anda kunjungi pada kota ini.

Monumen Prasejarah dan Monumen Awal Penyebaran Agama Kristen
Hingga abad ini, Armenia berhasil menjaga dan mempertahankan kekayaan sejarah masa lalu dalam bentuk bangunan lama yang siap dikunjungi para wisatawan. Sebagian besar dalam bentuk bangunan Gereja masa lalu. Bisanya bangunan ini, bila ada para wisatawan yang ingin berkunjung tidak dikenakan biaya masuk alias gratis.

Wisata Panjat Gunung dan Hiking
Di dataran tinggi Armenia merupakan tempat yang tepat bagi Anda yang ingin melakukan kegiatan mendaki gunung baik bagi pemula maupun para ahli dikarenakan alam dan pemandangannya yang indah. Selain itu, Anda juga dapat Hiking di sekitar pegunungan di Armenia. Anda dapat juga menggunakan jasa para ahli yang berpengalaman bagi Anda yang merasa perlu memakai jasa pemandu (guide).

Kereta gantung terpanjang di dunia
Guinness Book World Of Record mencatat sejarah untuk kota Armenia dengan memasukkan kereta gantung yang menggunakan kabel yang terletak di Armenia sebagai kereta gantung terpanjang di dunia.

Kereta Gantung ini dapat berjalan dengan kecepatan 37 km/jam, dan memakan waktu selama 11 menit dari awal hingga akhir perjalanan. Bagi Anda yang berkunjung ke Armenia, tentunya Anda tidak akan melewatkan moment menaiki kereta gantung terpanjang di dunia tersebut.

Artikel ini ditulis oleh: