Jutaan umat muslim melaksanakan Reuni 212 memadati Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Minggu (2/12/2018). Tidak hanya membawa bendera tauhid, para jamaah juga selalu meneriakan takbir “Allahuakbar”, dan melantunkan beberapa salawatan bersama. AKTUAL/Tino Oktaviano

Jakarta, aktual.com – Ketua alumni PA 212, Slamet Ma’arif menetapkan bahwa Reuni Akbar 212 yang akan digelar pada 2 Desember tersebut bertempat di Masjid Az Zikra Sentul, Bogor.

“Pelaksanaan Reuni 212 Tahun akan diadakan secara terbatas dengan menerapkan Protokol Kesehatan di Masjid Az Zikra Sentul, Bogor, Jawa Barat, sekaligus doa bersama untuk Almarhum Ust Ameer Azzikra putra alm KH M Arifin Ilham, dan disiarkan secara virtual dan live streaming,” ucapnya dalam keterangan yang diterima.

Selain itu, ia mengimbau agar alumni 212 diberbagai daerah turun serta membuat acara yang sama dengan tetap menjaga Prokes yang ketat

“Untuk Alumni 212 diberbagai daerah dianjurkan membuat acara yang sama dengan tetap menjaga Ciri Khas 212 dan Prokes. Menghimbau dan menginstruksikan kepada seluruh Alumni 212 untuk mengadakan aksi kemanusiaan berupa: pembagian paket sembako, bedah rumah, membersihkan tempat ibadah, membersihkan sungai, pengobatan gratis dan lain sebagainya,” katanya.

Sebelumnya diberitakan bahwa Wakil Sekretaris Jendral (Wasekjen) Presidium Alumni (PA) 212, Novel Bamukmin membenarkan ada diadakan reuni alumni 212 di Patung Kuda, Jakarta Pusat.

“Benar,” kata Wasekjen PA 212 Novel Bamukmin kepada wartawan, Selasa (23/11).

Untuk proses perizinan, Novel mengatakan bahwa masih dalam proses, jika sudah ada akan dirilis secara resmi.

“Masih proses perizinan nanti kalau sudah ada hasil kami akan berikan rilis resminya,” ujarnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Rizky Zulkarnain