Kenaikan BBM Bikin Masyarakat Tambah Sulit
Jakarta, Aktual.co — Pengamat Energi, Komaidi Notonegoro menyayangkan momentum kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang ditetapkan pemerintahan Joko Widodo. Pasalnya, kenaikan BBM yang notabane-nya digunakan oleh rakyat kecil.
“Saya kira momentumnya (kenaikan harga BBM) saja yang tidak tepat. Situasinya di masyarakat jadi tambah sulit,” sesal Komaidi ketika berbincang dengan Aktual.co, Minggu (29/3).
Selain itu, bukan hanya momentum yang menurutnya tidak tepat. Dia juga mempertanyakan alokasi-alokasi anggaran terkait subsidi penyediaan BBM yang disediakan oleh pemerintah.
“Relokasi anggaran (subsidi BBM) yang dulunya banyak sekarang jadi berkurang,” keluhnya.
Namun demikian, Komaidi pun tidak menampik jika menaikan harga BBM merupakah satu-satunya langkah yang dimiliki oleh pemerintah. Hal itu karena, selain gejolak ekonomi, Indonesia juga dihadapkan dengan kondisi politik yang tidak stabil.
“Pas atau tidaknya (menaikan harga BBM) itu relatif. Tapi, pemerintah memang nggak punya pilihan lain,” pungkasnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby














