Faktor Pemicu dan Solusi Hilangkan Stres di Lingkungan Kerja
Jakarta, Aktual.co — Pekerjaan yang Anda kerjakan sehari-hari, berpengaruh besar terhadap kesehatan mental seseorang, baik itu positif atau negatif. Dr. Gorav Gupta, Psikiater dan Direktur Tulasi Kesehatan mengatakan bahwa, “Pengangguran atau kehilangan pekerjaan dapat mempengaruhi kesehatan mental buruk, tetapi berada di pekerjaan yang salah atau bekerja di lingkungan yang tidak sehat juga mempengaruhi kesehatan mental yang sama.”
Dr Gupta kembali menjelaskan bagaimana pekerjaan seseorang memainkan peran penting dalam kesehatan mental mereka dan memberikan beberapa tips tentang bagaimana mengelola stres yang berhubungan dengan pekerjaan.
Tekanan kerja yang berlebihan bisa mengganggu produktivitas, keyakinan dan perilaku Anda. Stres yang berhubungan dengan pekerjaan, bahkan dapat menyebabkan penyakit mental, yang meliputi depresi serta kecemasan.
Ini adalah beberapa faktor yang dapat berkontribusi terhadap stres, diantaranya:
1. Jam kerja yang panjang
2. Kemacetan yang parah
3. Gaji kurang
4. Suasana yang tidak nyaman
5. Kurangnya otonomi
6. Kehidupan yang monoton
7. Kurangnya apresiasi oleh atasan.
8. Tidak ada jaminan pekerjaan atau kemungkinan pertumbuhan di masa depan.
Berikut adalah beberapa saran untuk membantu Anda mengalahkan stres yang berhubungan dengan pekerjaan Anda, seperti:
1. Menjaga gaya hidup sehat, seperti olahraga, diet bergizi dan cukup tidur. Hindari zat adiktif.
2. Prioritaskan tugas-tugas Anda, membuat jadwal yang seimbang dan istirahat yang teratur.
3. Buat suasana kerja yang kondusif. Berkomunikasi dengan rekan Anda dan menyelesaikan konflik secara positif, demikian lapor laman Healthmeup, Kamis (5/3)
Artikel ini ditulis oleh:















