1 Januari 2026
Beranda blog Halaman 39438

Ini Empat Tantangan Jokowi-Jk terkait Kesejehteraan Rakyat

Jakarta, Aktual.co —Konsultan dari Boston Consulting Group Edwin Utama mengatakan ada empat tantangan pemerintahan Presiden Joko Widodo-Wapres Jusuf Kalla dalam memanfaatkan kekayaan negara menjadi kesejahteraan rakyat, yakni pola pikir, penetapan prioritas, pelaksanaan, kerja sama. “Tantangan terbesar bagi Jokowi-JK ada empat hal, yaitu ‘mindset’, ‘priority’, ‘implementation’, dan ‘collaboration’,” kata Partner dan Managing Director BCG itu di Jakarta, Jumat (16/1).
Ia mengatakan ‘mindset’ atau pola pikir pemerintahan harus didasarkan pada upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh. “Tidak ada ‘mindset’yang benar, pemerintahan tidak bisa berjalan dengan baik dalam satu tujuan tanpa korupsi, ‘the key objective is prosperity’,” tuturnya.
Ia mengatakan setiap pejabat pemerintahan harus melangkah bersama mendorong terwujudnya peningkatan standar kehidupan rakyat yang merata. “Pemerintahan Jokowi-JK perlu memastikan pola pikir ke arah ‘prosperity’,” katanya.
Lebih lanjut ia mengatakan prioritas menjadi hal yang harus diperhatikan pemerintah dalam bertindak dengan berdasarkan kepentingan dan urgensinya. “Harus memikirkan apa yang harus diprioritaskan. Bisa memprioritaskan sesuatu itu sangat penting,” ujarnya.
Dengan penetapan prioritas yang tepat, lanjutnya, pemerintah dapat menjalankan kebijakannya dengan program-program yang tepat sasaran dan tepat guna. Kolaborasi dan keseragaman antarinstitusi pemerintahan, lanjutnya, menjadi tantangan ketiga yang harus diwujudkan pemerintahan Indonesia. 
Tanpa satu tujuan yang sama, katanya, pemerintahan akan sulit menjalankan programnya jika tidak ada dukungan dari antarlembaga pemerintahan terkait. Pada akhirnya, pelaksanaan atau kerja nyata, katanya, menjadi tantangan pemerintahan untuk bisa merealisasikan semua kebijakan.
“Tantangan terbesar yang tersisa, bagaimanapun, adalah implementasi. Kemauan politik yang kuat berarti implementasi yang ketat dan disiplin, penting untuk memastikan segalanya benar-benar terlaksana,” Ia mengatakan banyak negara dengan rencana atau program kerja dan kebijakan yang berkualitas tetapi gagal mewujudkannya karena tidak ada implementasi yang baik.
Namun, lanjutnya, Indonesia bisa berubah jika dapat berbenah diri dengan melaksanakan semua kebijakan untuk satu tujuan, yakni kepentingan dan kesejahteraan rakyat. “Perjalanan ini akan menjadi tidak mudah dan sederhana, namun Indonesia bisa,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Komplek Makam di Lombok Diduga Istana

Jakarta, Aktual.co — Masyarakat Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, menduga kompleks pemakaman tempat disemayamkannya Datu Lingsir, Putra Mahkota Raja Selaparang, di Kampung Bahagia, Desa Lendang Nangka, adalah bagian dari istana.

“Dari hasil penggalian, kami memprediksi bahwa kompleks pemakaman ini adalah bagian dari istana,” kata Sekretaris Umum Majelis Adat Sasak Paer Timuk, Kabupaten Lombok Timur, Lalu Malik Hidayat, di Lombok Timur, Jumat (16/1).

Dari hasil penggalian, kata dia, pihaknya menemukan bangunan yang diduga pintu gerbang, karena ada beberapa anak tangga kemudian pelataran dan anak tangga lagi, lalu bangunan teras.

Selain bangunan yang mirip seperti candi, kata dia, ada juga penemuan bangunan stupa. Bangunan ini digunakan sebagai makam, tempat menyimpan abu kalangan bangsawan atau tokoh tertentu.

Upaya penggalian di kompleks pemakaman umum seluas sekitar lima hektare tersebut, kata Lalu Malik, melibatkan unsur tokoh masyarakat Desa Lendang Nangka, Kecamatan Masbagik.

“Kami masih akan melakukan penggalian hingga beberapa hari ke depan, mungkin ada bangunan lainnya,” ujarnya.

Selain bangunan diduga bekas istana, pada hari sebelumnya, Malik juga menemukan kuburan diduga tempat dimakamkannya Putra Mahkota Raja Selaparang.

Makam tersebut sudah lama ada dan berada di kompleks pemakaman umum, namun tidak terawat dan sudah tertutupi tanah, hanya batu nisan saja yang masih terlihat jelas.

Masyarakat sekitar juga tidak pernah menghiraukan keberadaan makam tersebut, karena mereka juga tidak mengetahui secara pasti tentang siapa yang dimakamkan.

Informasi mengenai dugaan makam putra mahkota Raja Selaparang itu diperoleh dari salah seorang warga asal Malang, Jawa Timur, yang sudah berkelana hingga ke petilasan Raja Selaparang, di Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur.

Ia juga mengaku, warga dari Pulau Jawa itu meminta dirinya untuk membersihkan makam yang tertutupi tanah karena itu merupakan makam putra mahkota Raja Selaparang.

“Atas dasar informasi itu saya dan beberapa warga lainnya membersihkan makam tersebut, kemudian melihat ada deretan batu yang mengelilingi makam dan di tengahnya ada batu nisan yang bentuknya diduga memiliki hubungan dengan zaman Hindu Kerajaan Majapahit,” ujarnya.

Menurut Malik, barisan batu nisan yang ditemukan di makam di Kecamatan Masbagik tersebut diduga Punden Berundak.

Punden berundak atau teras berundak adalah struktur tata ruang bangunan yang berupa teras atau trap berganda yang mengarah pada satu titik dengan tiap teras semakin tinggi posisinya. Struktur ini kerap ditemukan pada situs kepurbakalaan di nusantara, sehingga dianggap sebagai salah satu ciri kebudayaan asli nusantara.

Temuan bangunan diduga istana dan makam keturunan raja tersebut, kata dia, sudah diketahui oleh Pemerintah Kabupaten Lombok Timur.

“Pejabat dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Lombok Timur sudah datang meninjau ke lokasi ini (komplek makam). Mereka akan melaporkan ke Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi NTB untuk ditindaklanjuti,” kata Lalu Malik.

Artikel ini ditulis oleh:

Timnas U-23 Jadwalkan Dua Laga Uji Coba Internasional

Jakarta, Aktual.co — Timnas Indonesia U-23, dijadwalkan akan menjalani dua pertandingan uji coba internasional. Hal itu disampaikan pelatih Timnas U-23, Aji Santoso mengomentari rangkaian persiapan skuadnya sebelum berlaga di Kualifikasi Piala AFC 2015.

Keputusan tesebut dirampungkan setelah tim kepelatihan Timnas U-23 melakukan rapat dengan PSSI, Badan Tim Nasional (BTN) dan PT Liga Indonesia (PT LI) di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Jumat (16/1).

“Lawannya masih tentatif, tapi dalam waktu dekat akan kami tentukan,” ungkap Aji.

Aji juga mengungkapkan bahwa, dari hasil rapat tersebut, waktu pemusatan latihan Timnas U-23 juga diperpanjang selama tiga hari. Hal itu dilakukan untuk mematangkan skuadnya sebelum berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2015.

Selain itu, pada pertemuan tersebut Aji juga dijanjikan oleh PT LI terkait pemain. Dia katakan, pada saat pemusatan latihan, pemain dipastikan tidak terganggu dengan aktivitas klub.

“Jadwal pemusatan latihan yang tadinya dari 1-15 Februari, kami jadikan 1-18 Februari,” ungkapnya.

“Tadi meeting tujuannya untuk sinkronisasi agar ketika TC nanti pemain dapat hadir semua. Pemusatan latihan kalau tidak di Sidoarjo atau di Jogja,” pungkasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Hindari Faktor Pemicu Migrain dan Sakit Kepala dengan Cara Seperti Ini

Jakarta, Aktual.co — Berbagai faktor yang bisa memicu sakit kepala atau migrain tidak hanya satu. Namun, banyak sekali faktor pemicu sakit kepala terutama ketika Anda bekerja. Hal ini tentunya sangat mengganggu saat Anda bekerja.

Dan, berikut hal yang harus Anda perhatikan agar sakit kepala tidak kembali menyerang.

1. Kurangi teh dan kopi
Minuman seperti kopi dan teh di tempat kerja adalah ‘sesuatu’ yang dibutuhkan karyawan saat bekerja. Namun Anda harus membatasi konsumsi kopi atau teh 1-2 cangkir dalam sehari. Karena minuman seperti itu, menyebabkan Anda mudah dehidrasi dan memicu sakit kepala.

Air putih dapat membantu Anda untuk mencegah Anda dari migrain dan menghindari Anda dari dehidrasi dan meningkatkan aliran darah ke otak.

2. Waktu makan
Mengatur waktu makan pada jam normal adalah hal yang mudah kedengarannya, tetapi sulit untuk dilakukan setiap hari. Terkadang, dengan mudah melewatkan makan siang maupun makan malam, padahal setiap hari tenaga dan energi untuk berpikir dan bekerja. Perut kosong adalah salah satu pemicu paling umum dari migrain, perut kosong dalam waktu lama juga menyebabkan penurunan kadar gula darah serta memicu sakit kepala.

3. Hindari makanan pemicu migran
Lebih dari 25 persen, serangan migrain dipicu oleh pola makan yang buruk. Beberapa bahan kimia hadir dalam berbagai makanan yang dapat mempengaruhi aliran darah ke otak dan menyebabkan sakit kepala. Makanan pemicu tersebut diantaranya, cokelat, kacang, makanan olahan dan halus.

4. Istirahat
Tugas pekerjaan yang Anda lakukan berulang-ulang juga dapat memicu migrain. Jika pekerjaan Anda melibatkan menatap layar computer atau/laptop, Anda cenderung mendapatkan sakit kepala akibat ketegangan mata konstan. Maka dari itu, pastikanlah Anda untuk rehat terlebih dahulu dari layar komputer Anda, demikian dikutip Aktual.co dari Thehealthsite.
 

Artikel ini ditulis oleh:

DKI Ingin Tiru Konsep Kota Chicago

Jakarta, Aktual.co —Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku akan mengikuti konsep kota Chicago di Amerika Serikat dalam melakukan pembenahan ibu kota.
“Pada awalnya, kota Chicago hampir sama semrawutnya seperti Jakarta, terlalu banyak gedung bertingkat. Tapi kemudian pemerintahnya mengambil langkah untuk membangun sistem transportasi,” kata Basuki di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat (16/1).
Menurut pria yang akrab disapa Ahok itu, langkah strategis yang diambil oleh pemerintah Chicago untuk membenahi kotanya pada saat itu adalah membangun moda transportasi Light Rail Transit (LRT).
Jenis transportasi tersebut, sambung dia, dibangun jauh diatas permukaan tanah atau jalur melayang (elevated) diantara gedung-gedung pencakar langit yang ada di kota tersebut.
“Rencananya, kita juga mau membuat model transportasi yang seperti itu. Kita tahu ruas jalan disini (Jakarta) sudah terlanjur sempit, dan LRT itu tidak akan ‘memakan’ ruas jalan,” ujar Ahok.
Oleh karena itu, mantan bupati Belitung Timur itu menuturkan sampai dengan saat ini pihaknya masih terus membahas konsep transportasi tersebut untuk diterapkan di wilayah Kota Jakarta.
“Untuk pembangunan LRT, saat ini kita masih berada dalam tahap pembuatan desain rute yang dilakukan oleh dua BUMD DKI, yaitu Pembangunan Jaya dan Jaya Konstruksi,” tutur Ahok.
Selain LRT, dia menjelaskan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI juga sedang membangun transportasi serupa LRT, yaitu Koridor 13 Busway Transjakarta jenis layang (elevated) yang membentang dari Ciledug hingga Tendean.

Artikel ini ditulis oleh:

Pemkab Tangerang Antisipasi Korban Jiwa Saat Longsor

Jakarta, Aktual.co —Antisipasi jatuhnya korban jiwa akibat longsor saat musim hujan, Pemerintah Kabupaten Tangerang lakukan sejumlah persiapan.
Kepala Dinas Penanggulangan Bencana dan Kebakaran Pemkab Tangerang Teteng Jumara mengatakan pihaknya sudah menyiagakan berbagai peralatan.
“Untuk membantu warga termasuk di kawasan rawan,” kata  dia, di Tangerang, Jumat (16/1).
Di lokasi rawan longsor seperti di Desa Pasir Ampo dan Desa Koper, Kecamatan Kresek, pihaknya menempatkan petugas untuk siaga. Koordinasi juga sudah dilakukan untuk mengantisipasi banjir akibat meluapnya Sungai Cidurian dan Cimanceuri, sehingga warga bisa  mendapat informasi.
Dapur umum, perahu karet, dan perlengkapan lain yang dapat bergerak cepat sudah disiapkan bila memang diperlukan. Pihaknya juga telah mengirim sejumlah peralatan pada Pos Siaga Bencana di Kecamatan Balaraja, Tangerang.
Dia menambahkan pekan lalu telah meninjau lokasi rawan longsor dan banjir dan menjelaskan kepada warga untuk selalu siaga karena saat ini musim hujan. Pada musim hujan tahun 2013, ribuan rumah warga di Desa Pasir Ampo dan Koper, Kecamatan Kresek terendam air bah dengan ketinggian berkisar 70 cm hingga 1,1 meter.

Artikel ini ditulis oleh:

Berita Lain