Jakarta, Aktual.com — Wakil Ketua DPR Fadli Zon menyebut bahwa pihaknya akan membahas revisi UU KPK dengan Presiden Jokowi pada pekan depan.

“Suratnya sudah disampaikan. Mudah-mudahan rapat konsultasi secepatnya. Kalau bisa Senin (pekan depan),” kata Fadli Zon, di Gedung DPR, Jumat (9/10).

Dijelaskan Fadli, revisi UU KPK sebenarnya sudah ada di Prolegnas 2015, maka diperlukan konsultasi dengan presiden apakah ingin diteruskan atau tidak.

“Kan sudah masuk Prolegnas, pernah diputuskan pada bulan Juni untuk masuk prolegnas 2015. Ini 2015 sudah mau selesai, harus ada kejelasan, apa akan diselesaikan di Prolegnas 2015 ini atau yang akan datang, tergantung konsultasi dengan presiden,” ucap Fadli.

Artikel ini ditulis oleh: