Tangkapan layar dalam akun Instagram @m.bahrunnajach.

Jakarta – Momen tidak terduga terjadi di tengah konser bertajuk ‘Musik Muda Bikin Bangga’ yang digelar oleh grup musik asal Yogyakarta, Aftershine bersama Gerakan Pemuda Pendukung Ganjar Pranowo di Alun-Alun Simpang 7 Kudus, Jawa Tengah, Minggu (29/10).

Dalam konser jelang Pemilu 2024 tersebut, sejumlah relawan Ganjar dari atas panggung bertanya pada penonton terkait sosok presiden berikutnya. Alih-alih menyebut nama Ganjar, penonton justru menyerukan nama capres dari Koalisi Indonesia Maju, Prabowo Subianto.

“Siapa presiden kita?” tanya sosok di atas panggung.

“Prabowo!” teriak penonton.

Aksi para penonton itu pun viral di sosial media TikTok dan instagram. Beragam komentar warganet bahkan membanjiri unggahan yang menampilkan penggalan momen tersebut.

Salah satu unggahan dengan komentar paling ramai terlihat di akun TikTok @jbr.kds. Unggahannya tentang konser tersebut menuai 7.200 komentar. Sebagian warganet heran dengan aksi penonton tersebut.

“Lagian penonton ditanya, ya jelas pilih Prabowo-Gibran,” tulis akun @KyuKurrr.

“Di layar tulis pokoke ganjar, tapi penonton karepe pokoke prabowoooooooo. prabowo, all in prabowo,” kata akun @Sutriningsih23.

Sementara di instagram, ratusan warganet juga mengomentari akun @m.bahrunnajach. Melalui unggahannya, ia menuliskan keterangan “waduh nggak bahaya ta” dan menyertakan emoji tertawa.

“Waaaahhh… bener-bener suara rakyat nih.. PrabowoGibran,” kata akun @rickmn27.

“Kudus tetap prabowo,” tulis akun @heman.brotoseno.

“Hatrik prabowo mas gibran menang, idolane cah nom2,” kata akun @ridho.wa.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Zaenal Arifin