Jakarta, Aktual.com – Hasil exit poll menunjukkan Calon Presiden Prancis Pro Uni Eropa, Emmanuel Marcon unggul di putaran II Pemilihan Presiden Prancis. Dirinya memperoleh suara sebanyak 65,9%, sedangkan lawannya yakni Marine Le Pen hanya mendapat 34,1% suara.
Dilansir Aktual dari Reuters, Senin (8/5), perolehan yang didapat oleh Marcon ini, dirinya akan menjadi Presiden Perancis termuda. Marcon merupakan mantan bankir yang masih berusia 39 tahun.
Diketahui, pada Pilpres putaran I, Marcon mendapat suara sebanyak 24,01% dan Le Pen 21,30% suara.
Setelah melihat hasil exit poll ini, Marcon menjelaskan hal ini mejadi sejarah panjang bagi dirinya dan timnya.
“Saya ingin menjadi harapan dan kepercayaan baru,” harap Marcon.
Presiden Prancis, Francois Hollande mengatakan, kemenangan yang diperoleh saat ini membuktikan sebagaian besar rakyat prancis ingin mempersatukan nilai-nilai Republik dan menunjukkan ikatan Uni Eropa.
Melalui akun twitternya, Presiden AS Donald Trump mengucapkan selamat kepada Marcon.
“Selamat untuk Emmanuel Marcon atas kemenangan hari ini, saya sangat berharap bisa bekerjasama dengannya,” cuit Trump.
Ucapan selamat tak hanya dari orang nomer satu AS, Kanselir Jerman melalui juru biacaranya Angela Merkel juga mengatakan bahwa kemenangan ini membawa Eropa menjadi lebih kuat dan bersatu.
[Agustina Permatasari]
Artikel ini ditulis oleh:
Eka