Jakarta, Aktual.com – Ketua Badan Pemenangan Pemilu dan Pilkada DKI DPW PKS, Agung Setiarso mengatakan pihaknya bersedia untuk mengusung Tri Rismaharini dalam Pilkada DKI.
Sebagai bentuk untuk menghadirkan pilihan berkualitas bagi pemilih Jakarta mengingat Ibu Kota menjadi barometer pelaksanaan Pilkada Nasional.
“Pilkada DKI menarik karena barometer Indonesia, PKS juga ingin berkontribusi dengan berikan calon yang lebih baik dari sekarang,” kata Agung dalam acara diskusi ‘Tensi Tinggi Pilkada DKI’, di Kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (13/8).
Meskipun, diakui Agung, partainya belum secara resmi meminta kepada Ibu Risma untuk maju dalam konstelasi di Pilkada DKI. Lantaran, Ibu Risma memiliki ketua umum partainya, yakni Ibu Megawati Soekarnoputri.
“Sebenarnya kita terus terang minta Risma hadir di DKI, belum secara resmi. DKI sudah usulkan ke DPP dan komunikasi dengan partai koalisi kekeluargaan untuk koordinasi dengan PDIP sebagai pemilik Risma,” ujarnya.
“Kami juga sudah dekat dengan Risma, ketika beliau calon walkot Surabaya, PKS mendukung. Kita tahu track record dan segala sesuatu yang mendukung dia calon sudah kita ketahui,” pungkas dia.
(Novrizal Sikumbang)
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang
Arbie Marwan