“Sekira pukul 01.00 di jalan Dewi Sartika team jaguar menyergap kedua tersangka lalu dibawa ke Polresta Depok.”

Pihak kepolisian sebelumnya telah membuat sketsa wajah para pelaku pembacokan ahli IT Hermansyah. Sketsa tersebut dibuat berdasarkan gambaran dari keterangan Irina, istri korban yang juga saksi kunci dalam peristiwa tersebut.

“Sketsa sudah kita buat berdasarkan keterangan dari istri korban. Istri korban membuat ciri-ciri pelakunya, kemudian digambarkan dalam sketsa oleh pelukis wajah,” ujar Kasat Reskrim Polresta Depok Kompol Teguh Nugroho.

Dari empat pelaku (sebelumnya ditulis lima), Irina hanya bisa mengingat tiga pelakunya. Dua pelaku yang melakukan penusukan, dan satu lainnya yang memeganginya.

Adapun, ciri-ciri ketiga pelaku yakni bertubuh besar, kulit sawo matang, hidung mancung dan bibir tebal, dengan tinggi badan rata-rata sekitar 160-170 Cm. Ketiganya, diduga berasal dari wilayah tertentu di Indonesia.

“Kalau logatnya, menurut istrinya biasa saja karena berbahasa Indonesia (pelakunya), tetapi secara fisik yang digambarkan oleh istrinya itu, meyakinkan kita bahwa mereka dari Indonesia timur.”

Irina yang juga WN Uzbekistan langsung dimintai keterangan di Mapolresta Depok pada Senin (10/7) lalu. Pembuatan sketsa wajah dilakukan di Mapolresta Depok, kemarin juga.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Wisnu