Direktur Utama BNI Life, Geger N Utama dalam acara peringatan Hari Konsumen Nasional 2018 di Stasiun Palmerah, Jakarta Barat, Jum'at (20/4) kemarin. AKTUAL/ Teuku Wildan

Jakarta, Aktual.com – Perusahaan asuransi BNI Life mengadakan acara berbagi kesehatan di Stasiun Palmerah, Jakarta Barat, Jum’at (20/4) kemarin. Acara ini diadakan dalam rangka perayaan Hari Konsumen Nasional (Harkonas) yang jatuh pada 20 April.

Direktur Utama BNI Life, Geger N. Utama menyatakan, pihaknya ingin lebih mendekatkan diri dengan masyarakat melalui sebuah acara kesehatan yang berbasis edukatif. Dalam acara ini, sejumlah pengguna KRL yang berlalu lalang di Stasiun Palmerah dibagikan peralatan medis berupa kotak P3K sebagai simbol terhadap peningkatan kesadaran masyarakat terhadap kesehatan.

“Dengan dibukanya BPJS kesehatan oleh pemerintah, (acara) ini dapat meningkatkan kepedulian dari masyarakat tentang pentingnya perlindungan kesehatan dan ini juga sejalan dengan program pemerintah untuk Indonesia sehat di tahun 2020,” kata Geger di sela-sela acara.

“Ini juga kita membantu dalam meningkatkan bekal terutama di kesehatan masyarakat umum,” sambungnya.

Geger berharap, peringatan Harkonas 2018 ini dapat menempatkan konsumen sebagai subyek penentu  ekonomi serta konsumen cerdas yang cinta produk dalam negeri, selain untuk meningkatkan pemahaman konsumen akan hak dan kewajibannya.

Sebagai informasi, Harkonas merupakan sebuah peringatan yang mengacu pada Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 13 Tahun 2012 tentang Hari Konsumen Nasional. Tanggal 20 April sendiri dipilih lantaran menjadi momentum di mana Undang-undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen atau UU Perlindungan Konsumen ditetapkan.

Terkait pelayanan yang diberikan BNI Life, Geger menyatakan jika pihaknya akan berupaya untuk mengembangkan pelayanan yang terbaik untuk para nasabahnya. Di antaranya adalah adanya upaya digitalisasi layanan seperti media sosial, website, email dan call center.

“Kemudian kita juga menekankan bahwa layanan klien kami ini tercepat di Indonesia sampai dengan 10 juta (nasabah). Layanan kami ini bisa dibayar dalam waktu 25 menit saja, bisa masuk ke rekening yang bersangkutan selama rekeningnya masih bank BNI,” terangnya.

“Kemudian untuk sampai dengan 100 juta klien kami itu bisa one day service masuk ke rekening dalam waktu 24 jam itu layanan kami terbaik,” sambung Geger,

BNI Life sendiri telah melakukan serangkaian acara dalam rangka peringatan Harkonas ini di berbagai kota. Selain itu, serangkaian kegiatan ini juga dimaksudkan untuk  merayakan Hari Bekal Nasional yang jatuh pada 12 April 2018 lalu.

Sejumlah kegiatan ini dilakukan secara bergantian di sejumlah kota, yaitu Jakarta, Semarang, Yogyakarta, Bali dan Palembang. Beberapa kegiatan yang diadakan antara lain adalah cek kesehatan dengan provider BNI Life; berbagi bekal sehat berupa First Kit (P3K); dan BNI Life product offering & selling.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Teuku Wildan