Surabaya, Aktual.com – Calon Wakil Walikota Surabaya dari PDI-P, Tri Risma Harini hari mencoblos di TPS 01, Jajar Tunggal, Taman Pondok Indah, Kecamatan Wiyung yang berada tak jauh dari kediamannya pukul 07.00Wib tadi.
Menuju TPS, Risma berjalan kaki dengan keluarganya sambil mengajak warga untuk mencoblos bersama.
Kedatangan Risma menjadi baromoter warga setempat. Banyak warga yang menginginkan poto bersama. “Selamat atas kemenanganya bu,” ujar salah seorang warga, meskipun pencoblosan belum dimulai, Rabu (9/12).
Risma sendiri menyerahkan hasil akhir pencoblosan kepada Tuhan YME. Dia sendiri mengaku tidak percaya quick count (penghitungan cepat). “Quickcount itu buatan manusia. Saya percayakan semuanya kepada Gusti Allah,” ujar Risma.
Hal yang sama dengan calon wakil Risma, Wisnu Sakti Buana yang memanfaatkan hak suaranya dengan mencoblos di TPS 8, Clubhouse, Virginia, Regency, Pakuwon City, Surabaya pada pukul 10.00.
Wisnu mencoblos sendirian. Kehadiran Wisnu juga sempat menjadi perhatian. Bahkan seluruh anggota KPPS mengajak poto bersama.
Sementara lawan Risma-Wisnu, paslon Rasiyo. Rasiyo mencoblos ditemani pasangannya, Lucyana. Dalam kesempatan yang sama, Rasiyo punya firasat yang meyakini bahwa dirinya bisa mengalahkan Risma.
“Tadi pagi habis sholat subuh, saya seperti melihat cahaya putih. Saya yakin bisa menang,” ujar Rasiyo.
Sementara pasangannya, Lucy sendiri tidak mencoblos dikarenakan bukan warga Kota Surabaya.
Artikel ini ditulis oleh: