Jakarta, Aktual.com — Simulasi bursa saham yang ke-XVIII kembali diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Manajemen Tarumanagara (IMMANTA) di kampus I Universitas Tarumanagara.

Ketua pelaksana simulasi bursa saham XVIII, Josephine Dharmasaputra mengatakan, bahwa acara ini berlangsung selama empat hari dari tanggal 2-5 November 2015.

“Adapun rentetan acara di hari pertama adalah simposium kemudian hari kedua ada technical meeting seperti dibacakan aturan-aturannya, sesi tanya jawab dan trial seassion-nya,” kata Josephine kepada Aktual.com, di Jakarta, Senin (2/11).

Josephine menambahkan, lusa Rabu (04/11) dan Kamis (05/11) yaitu praktek simulasi bursa sahamnya. Jadi, menurutnya, para peserta bermain saham secara langsung.

“Ada pun pesertanya se-Jabodetabek, tapi lebih dikhususkan untuk Mahasiswa dan mahasiswi Universitas Tarumanagara anak manajemen,” demikian jelas Josephine.

Lebih lanjut, ia mengatakan, bahwa diadakannya even tersebut agar teman-teman mengetahui tentang saham.

“Agar teman-teman juga mengetahui jalur bermain saham seperti apa, bisa lebih mensukseskanlah untuk ke depannya,” harapnya sambil tersenyum.

“Jadi orang-orang yang punya niat, dan bakat untuk memantapkan lagi di bidang saham bisa ikut gabung ke acara Simulasi Bursa Saham XVIII,” tutupnya.

Artikel ini ditulis oleh: