Redmi 5
Redmi 5

Jakarta, Aktual.com – Diam-diam Xiaomi menambah jajaran seri Redmi 5 dengan RAM 4 GB. Padahal Xiaomi Redmi 5 sejatinya sudah diluncurkan akhir tahun lalu. Ketika itu, perusahaan asal Tiongkok ini hanya menghadir pilihan memori RAM 2GB memori internal 16GB dan RAM 3GB dengan memori internal 32GB.

Xiaomi menambah versi ketiga dari Xiaomi Redmi 5 dengan menambahkan kapasitas RAM menjadi 4GB, varian Redmi 5 ini dikombinasikan dengan memori internal ROM 32GB, demikian GSMArena dilansir Oktagondaily, Minggu (27/1).

Di Tiongkok harga Xiaomi Redmi 5 varian 4GB ini dibanderol 1.099 yuan atau sekitar Rp 2,3 juta. Smartphone ini hadir dengan tiga pilihan warna, yakni black, gold, dan blue.

Xiaomi Redmi 5 dilengkapi layar luas yang memiliki rasio 18:9, jadi juga cocok untuk para gamer. Selain itu, ukuran layar sebesar 5.7 inch akan membuat User Interface (UI) dari smartphone ini terlihat semakin jelas. Redmi 5 sendiri sudah menjalankan Android 7.1.2 Nougat berbalut MIUI 9.1.

Untuk kamera, Redmi 5 telah menyematkan kamera utama dengan resolusi 12 Megapiksel dan kamera depan 5 Megapiksel. Dengan kamera ini Xiaomi mengklaim pengguna mampu mendapatkan hasilkamera yang bagus. Apakah itu dengan menggunakan kamera belakang atau mengambil foto selfie.

Selain itu, Redmi 5 sudah dibekali dengan prosesor Snapdragon 450 akan membuat semua aplikasi yang ada di Xiaomi Redmi 5 akan berjalan mulus tanpa hambatan. Ditambah lagi dengan baterai yang berukuran besar yaitu 4.000 mAh yang membuat Redmi 5 dapat digunakan dalam waktu yang cukup lama.

sumber: GSMarena/Oktagondaily

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Eka