Gembong Warsono. (ilustrasi/aktual.com)
Gembong Warsono. (ilustrasi/aktual.com)

Jakarta, Aktual.com – PDI Perjuangan resmi menunjuk Adi Wijaya sebagai Ketua DPD definitif menggantikan Boy Sadikin yang mengundurkan diri sejak Maret lalu. Dengan demikian PDIP sudah mulai ancang-ancang memenangkan Pilkada DKI 2017.

“Jadi kemarin kita (DPD) diundang rapat ke DPP untuk menyampaikan SK berkaitan dengan penetapan ketua DPD definitif,” kata Kepala Badan Pemenangan Pemilu DPD PDIP DKI Gembong Warsono saat dihubungi, Selasa (30/8).

Adanya penetapan tersebut, PDIP diyakini siap menatap Pilgub DKI 2017 mendatang. Sehingga lanjut Gembong, dengan terpilihnya Adi Wijaya diharapkan dapat menyatukan kekuatan mesin politik partai untuk bekerja optimal.

“Kita berharap di bawah kepemimpinan ketua yang baru ini mempunyai prestasi yang sama seperti saat dulu dipimpin Pak Boy yakni memenangkan Pilgub 2012, Pemilu Legislatif 2014 dan Pilpres 2014,” ungkap dia.

Menurut Gembong, Boy sudah mewariskan mesin politik yang hebat sehingga PDI Perjuangan menjadi partai terbesar di Jakarta.

Ketua DPD yang baru tentunya akan dimudahkan dengan warisan yang telah ditinggalkan Boy. “Kita berharap calon yang diusung PDI Perjuangan saat Pilgub 2017 juga menang.” ujarnya.

Sekedar informasi, pada Maret bulan lalu, Boy Sadikin mundur dari jabatan sebagai Ketua DPD PDIP DKI Jakarta. Dia mundur karena merasa tidak cocok dengan internal partai.

Pengunduruan diri Boy disebut-sebut karena DPP lebih memilih Gubernur DKI incumbent Basuki T Purnama (Ahok) untuk dijagokan dalam Pilgub 2017. Termasuk wacana Wagub DKI Djarot saeful Hidayat yang akan dipasangkan dengan Ahok.
(Fadlan Syiam Butho)

Artikel ini ditulis oleh: