Beranda Regional Jawa Tengah Anggota Komisi IX Ungkap Kesiapan Program KRIS BPJS di RSUD Brebes

Anggota Komisi IX Ungkap Kesiapan Program KRIS BPJS di RSUD Brebes

Anggota Komisi IX DPR-RI, Nur Nadlifah, melakukan Sidak ke RSUD Brebes, pada Jumat (14/4) kemarin (IST)

Brebes, aktual.com – Anggota Komisi IX DPR-RI, Nur Nadlifah, melakukan Sidak atau Inspeksi Mendadak ke RSUD Brebes, pada Jumat (14/4) kemarin. Nur Nadlifah menjelaskan sidak tersebut untuk mengecek kesiapan penerapan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) BPJS di RSUD Brebes.

“Saya datang ke RSUD Brebes ini, untuk mengecek kesiapan penerapan KRIS BPJS yang merupakan program pemerintah pusat. Bagaimana kesiapan rumah sakit milik Pemkab Brebes ini,” kata dia dalam keterangan tertulisnya.

Selain mengecek sarana prasarana yang dimiliki RSUD Brebes, Anggota Fraksi PKB DPR-RI ini juga mengecek kesiapan alat kesehatan dan fasilitas pendukung layanan kesehatan lainnya.

Menurut Nadlifah, dari hasil pengecekan, RSUD Brebes ternyata sudah siap untuk melakukan penerapan KRIS tersebut. Dengan demikian, tinggal menunggu waktu BPJS untuk membuka program tersebut di RSUD Brebes. Hal itu, ungkap dia, nantinya akan dikomunikasikan agar segera tersedia dan siap beroperasi di RSUD Brebes. Harapannya kemudian, operasional rumah sakit bisa berjalan dan pasien pun bisa terlayani.

“Dari hasil pengecekan tadi, di RSUD Brebes ternyata semuanya sudah siap. Sehingga, kami akan segera komunikasikan agar dibuka,” ungkapnya.

Selain terkait KRIS BPJS, Nadlifah juga ingin memastikan layanan kesehatan di Brebes terus mengalami perbaikan. Apalagi, menurutnya, persoalan kesehatan di Brebes ini memang cukup banyak lantaran jumlah penduduk yang besar. Politisi PKB ini pun memastikan pihaknya akan terus berupaya mendukung peralatan kesehatan yang dibutuhkan masyarakat Brebes. Sehingga kedepannya tidak ada lagi masyarakat yang memeriksakan kesehatannya di luar daerah.

“Demikian juga dengan tenaga dokternya, kami akan dorong peningkatan kualitasnya. Ini penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan yang diberikan,” tutur dia.

Dengan perkembangan kondisi RSUD Brebes saat ini, Nadlifah meminta masyarakat untuk percaya dan memanfaatkan fasilitas yang dimiliki rumah sakit tersebut. Apalagi, kata dia, beberapa peralatan kesehatan yang ada di RSUD Brebes belum dimiliki oleh rumah sakit di daerah lain.

“Saya pikir dengan kondisi RSUD Brebes yang telah berkembang secara signifikan, masyarakat harus percaya dengan pelayanan kesehatan di RSUD Brebes,” pungkasnya.

Dalam sidak tersebut, Nur Nadlifah didampingi Anggota Komisi IV DPRD Brebes, Musyafa. Mereka tampak melakukan dialog dengan sejumlah pasien. Kemudian, rombongan tersebut juga mengecek bangunan milik RSUD Brebes, dan memeriksa peralatan kesehatan, seperti MRI serta berapa peralatan lain. Terakhir, Nadlifah pun melakukan pertemuan dengan manajemen RSUD Brebes.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Megel Jekson