Jakarta, Aktual.com — Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin urung berkomentar mengenai pemeriksaanya hari ini di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Dia tiba di KPK sekitar pukul 13.45 WIB dengan mengenakan kemeja putih dan celana bahan hitam. Tidak ada satu pun kata yang terlontar dari mulutnya, saat ditanya ihwal pemeriksaan.

Menurut pihak KPK, Alex akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Presiden Direktur PT Duta Graha Indah (sekarang berganti nama menjadi PT Nusa Konstruksi Engineering) Dudung Purwadi (DPW).

Dan pemeriksaan hari ini adalah jadwal ulang dari panggilan sebelumnya, terkait kasus korupsi pembangunan wisma atlet Sea Games Jakabaring Palembang.

“Siang ini penjadwalan ulang yang minggu lalu dia (Alex) nggak datang,” kata Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK, Yuyuk Andriati, di kantornya.

Dalam perkara ini, PT DGI diketahui menjadi perusahaan pelaksana pembangunan wisma atlet tersebut. Diduga kuat, pemeriksaan terhadap Alex adalah untuk mengkonfirmasi pengaturan lelang yang dilakukan PT DGI agar mendapatkan proyek wisma atlet Palembang ini.

Dalam proyek tersebut, Alex diketahui memerintahkan agar desain gambar dan perencanaan proyek wisma atlet menggunakan jasa Paulus Iwo. Paulus merupakan orang dekat Wafid Muharam, mantan Sekretaris Sesmenpora, Paulus Iwo.

Paulus Iwo diketahui juga menjadi salah satu aktor dalam korupsi wisma atlet Hambalang yang tertangkap tangan bersama anak buah M Nazaruddin, Mindo Rosalina Manulang.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Nebby