Baliho Sam Aliano di sekitar tugu Dirgantara, Pancoran, Jakarta Selatan, Jum'at (4/5).

Jakarta, Aktual.com – Baliho yang berisikan foto Bakal Calon Presiden (Bacapres) Sam Aliano sedang menyapu sampah terpampang di sekitar tugu Dirgantara, tepatnya di bawah jembatan (fly over) Pancoran, Jakarta Selatan.

Dalam baliho itu, Sam mengenakan seragam, topi, dan sepatu boot berwarna orange sembari memegang sapu lidi pada kedua tangannya.

Dengan posisi badan yang agak menunduk ala ‘pasukan oranye’ alias PPSU di ibukota, Sam tampak serius menyapu jalanan yang terdapat sampah berupa botol air mineral dan sejumlah sampah plastik.

Foto ini juga disertai dengan ucapan selamat atas perayaan hari buruh se-dunia yang diperingati pada 1 Mei lalu. Selain itu, Sam juga juga menekankan kebanggaannya terhadap buruh Indonesia dan menyiratkan penolakannya terhadap maraknya Tenaga Kerja Asing (TKA) yang berada di tanah air.

“Selamat Hari Buruh 1 Mei 2018. Kita Bangga Tenaga Kerja Indonesia Hebat?. Sam Aliano” demikian kata-kata yang ada dalam baliho.

Keberadaan baliho tersebut menyita perhatian warga yang melintasi kawasan patung Pancoran. Ada yang dengan sengaja berhenti untuk memotret baliho yang didalamnya terdapat foto Sam yang sedang menyapu.

Tampak ada warga yang begitu senang dengan kehadiran baliho itu. Pasalnya, lelaki yang sudah dideklarasikan menjadi calon presiden 2019 tersebut, tampil seperti pasukan orange.

Tidak hanya itu, baliho lain yang memasang foto Sam yang berbeda juga berada di lokasi yang sama. Kalau pada baliho pertama, Ketua Pengusaha Indonesia Muda itu tampak sedang menyapu, sementara pada baliho kedua, Sam tampak mengangkat tangan kananya yang sedang mengepal.

Dia mengenakan kemeja putih lengan panjang  dibalut rompi berwarna orange dan kuning. Sam juga memakai helm berwarna orange di bagian kepalanya untuk kenyamanan saat bekerja seperti yang biasa dipakai oleh tukang bangunan.

Sementara, berada di bagian belakang Sam, terdapat beberapa orang yang sedang sibuk bekerja. Ada yang sedang mengangkat barang ada pula yang sedang menggali tanah.

Selain foto, baliho ini juga diisi dengan tulisan yang sama seperti baliho pertama yang menyampaikan ucapan selamat hari buruh tanggal 1 Mei 2018. Dia juga menyanjung tenaga kerja Indonesia yang hebat.

Diketahui pada tanggal 1 Mei Kemarin, puluhan ribu melakukan aksi demo dalam rangka memperingati hari buruh. Dalam aksi tersebut mereka mendesak pemerintah untuk mencabut Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 20 Tahun 2018 tentang Tenaga Kerja Asing dan juga PP Nomor 78 tahun 2015.