Khofifah Indar Parawangsa dan Emil Dardak resmi di usung Golkar maju di Pilgub Jawa Timur.

Jakarta, Aktual.com – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto resmi memberi dukungan kepada Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak untuk maju sebagai gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jawa Timur (Jatim) 2024.

Dukungan itu diberikan di rumah Airlangga di kompleks menteri Widya Chandra, Jakarta Selatan, Jumat (17/5).

Hadir langsung Khofifah dan Emil Dardak dalam pemberian dukungan tersebut. Keduanya sama-sama memegang map kuning Partai Golkar.

“Tadi dalam pertemuan silaturahmi sekaligus dari pemenangan pemilu Partai Golkar kita sudah keluarkan surat keputusan untuk mengusung Ibu Khofifah dan Mas Emil sebagai calon gubernur Jatim dan wagub Jatim,” ujar Airlangga dalam jumpa pers.

Airlangga menjelaskan, dirinya berharap Khofifah dan Emil Dardak bisa melanjutkan keberhasilan pembangunan di Jatim.

Apalagi, kata dia, di Pilkada Jatim lalu, Golkar juga memberi dukungan kepada Khofifah-Emil Dardak.

“Jadi Golkar konsisten,” ucapnya.

Sementara itu, Khofifah menyampaikan terima kasih kepada Golkar yang telah mengusung paket Khofifah-Emil Dardak.

Khofifah menilai dukungan dari Golkar merupakan mandat yang sangat berharga.

“Sehingga kami akan jalankan tugas dalam proses kemenangan. Doakan kami bisa menangkan proses pilgub bulan November akan datang,” imbuh Khofifah.

 

Artikel ini ditulis oleh:

Arie Saputra