Jakarta, Aktual.com – Penggugat legilitas Surya Paloh sebagai Ketua Umum Partai Nasdem meminta majelis hakim agar menghadirkan Otto Cornelis Kaligis di Persidangan.

Kaligis diminta hadir untuk menjelaskan secara rinci latar belakang cikal bakal lahirnya Partai Nasdem itu.

“Ini kan institusi, dalam suatu institusi. Sehingga kami mohon ada bantuan panggilan saksi (OC Kaligis),” kata tim kuasa hukum, Imron Halimy di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin (4/3).

Mendengar permintaan Imron, pihak tergugat yang diwakili tim kuasa hukumnya merasa keberatan. Namun, pihak penggugat tetap mengajukan permohonan pemanggilan saksi kepada majelis hakim.

“Jadi tetap ini kami ajukan, soal dikabulkan atau tidak, pertimbangan yang mulia,” pinta Imron.

“Iya boleh saja,” jawab Ketua Majelis Hakim, Agustinus.

Artikel ini ditulis oleh: