Ilustrasi Penyidik KPK (Istimewa)

Mojokerto, Aktual.com – Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berpindah ke kantor Bappeda Kabupaten Mojokerto, setelah sekitar 4 jam melakukan penggeledahan di kantor bupati, wabup dan sekda Mojokerto. Sekitar pukul 15.15 WIB, penyidik KPK keluar dari gedung sekretariat Pemkab Mojokerto.

Ditemani Sekda Heri Suwito, penyidik KPK ini berjalan menuju ke kantor Bappeda. Semua penyidik KPK keluar dengan tangan kosong. Kantor Bappeda berada satu kompleks dengan gedung Sekretariat Pemkab Mojokerto di Jalan Ahmad Yani, Kota Mojokerto.

Kedua kantor tersebut berjarak sekitar 10 meter. Sayangnya, penggeledahan di kantor Bappeda Kabupaten Mojokerto ini berlangsung tertutup. Satpol PP dan polisi menjaga pintu masuk ke dalam kantor tersebut.

Belum bisa dipastikan ruangan yang digeledah KPK. Hingga pukul 15.35 WIB, penggeledahan masih berlangsung. Ruang kerja bupati, wabup dan Sekda Pemkab Mojokerto pun disegel oleh KPK.

Wartawan juga dilarang memasuki gedung tersebut oleh anggota Satpol PP. Petugas menjaga pintu masuk timur dan barat gedung dua lantai ini. “Iya disegel,” kata salah seorang anggota Satpol PP yang mejaga pintu masuk gedung sekretariat Pemkab Mojokerto, Selasa (24/4).

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara