Jakarta, Aktual.com — Puluhan organisasi yang tergabung dalam Front Nasional menyatakan siap mengembalikan nilai pancasila demi perbaikan Indonesia yang sedang mengalami krisis di segala bidang.

Ketua Front Nasional Letjen Marinir (Purn) Suharto mengatakan bahwa utamanya negara tengah mengalami krisis kepemimpinan yang mengekor ke berbagai sektor.

“Yang pertama adalah krisis kepemimpinan. 10 tahun kita sudah tinggalkan Pancasila. Apa perlu lima tahun kita tinggalkan lagi?” ujar Suharto, usai Deklarasi Front Nasional di Gedung Perintis Kemerdekaan, Jakarta, Rabu (29/7).

Mantan Ketua Korps Marinir ini menambahkan, negara mulai hancur setelah menyimpang dari ruh-nya Pancasila. “Kita cinta demokrasi tapi kita lebih cinta kerakyatan. Kita cinta ekonomi global tapi lebih cinta ekonomi kerakyatan. Kembali lah pada pancasila,” cetusnya.

Langkah kedepan, kepemimpinan nasional harus betul-betul Merah Putih. Seperti Soekarno yang selesai dengan dirinya.

“Kalau sekarang pertempuran orang rakus yang berjalan. Jadi sekecil apapun kebaikan untuk negara kita harus berusaha perjuangkan,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh: