Jakarta, Aktual.com — Even permainan anak-anak telah hadir di ‘Jakarta Toys Festival 2015’ yang digelar dari tanggal 21 Oktober hingga 30 Oktober 2015 mendatang, di Atrium Ratu Plaza, Jalan Sudirman, Jakarta.

Di acara tersebut diisi oleh beberapa stan, salah satunya adalah ‘Rumah Edukasi’ yang memiliki keunikan dari segi mainan yang ditampilkan yakni ‘learning by playing’.

“Mainan disini bisa dimainkan dari umur satu tahun sampai seratus delapan puluh tahun,” beber pemerhati mainan anak-anak, Restu kepada Aktual.com, Jumat (23/10).

Restu menuturkan, khusus untuk anak usia dini, mainan tersebut lebih melatih pada kreativitas.

Sedangkan, untuk usia lanjut (atau manula), timpal Nisa, salah seorang pemerhati mainan lainnya, mainan itu dapat melatih otak seseorang agar tidak cepat lupa.

“Mainannya melatih logika semua,” kata ia menutup pembicaraan.

Artikel ini ditulis oleh: