Jakarta, Aktual.com — Menko Polhukam Luhut Binsar Panjaitan memastikan bahwa Presiden Jokowi tak akan terpengaruh oleh siapapun dalam menilai kinerja kabinetnya.

Menurut dia, Jokowi memiliki data lengkap dan tahu apa yang harus dilakukan, selain tak terpengaruh dengan desakan orang lain.

“Jadi kalau Anda mendengar parpol nekan-nekan beliau, beliau dengar tapi tidak akan terpengaruh,” ucap Luhut, di Jakarta, Kamis (21/4).

Bagi Luhut, urusan reshuffle kabinet merupakan kewenangan presiden. Bila terjadi reshuffle, hal itu untuk kepentingan tim kerja yang baik.

“Ia punya judgment sendiri. Kita itu kan pembantu dia, pasti dia nyaman untuk kerja sama dia. Presiden harus cari orang yang bisa dukung dia. Dia butuh ‘team work’ bagus,” jelasnya.

Artikel ini ditulis oleh: