Jakarta, Aktual.com – Wakil Presiden M Jusuf Kalla (JK) menegaskan target swasembada pangan pokok diharapkan tercapai pada 2018, sementara tahun ini diharapkan tidak melakukan impor.

“Jadi target swasembada pangan itu bisa dicapai selama tiga tahun mulai tahun lalu. Jadi targetnya tercapai pada tahun 2018 tercapai swasembada pangan pokok,” kata Jusuf Kalla, di kantor Wapres Jakarta, Jumat (7/10).

Lebih lanjut dijelaskan, untuk mencapai target tersebut maka diperlukan perbaikan irigasi, penyiapan bibit yang baik serta pupuk. JK mengakui untuk tahun ini belum bisa tercapai namun diperkirakan tidak akan melakukan impor.

“Saya perkirakan tahun ini tidak impor lagi,” katanya.

Demi mendukung program swasembada pangan tersebut pemerintah juga membangun bendungan serta irigasi. Hal ini sangat penting untuk mendukung target swasembada pangan.

 

(ant)

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara