Local Input~ A sniper serving in Afghanistan on Operation Herrick 10 with the Sniper Platoon, D (Fire Support) Company, 2nd Battalion, The Mercian Regiment, with his .338mm L115 A3 sniper rifle. ORG XMIT: MOD Crown Copyright PHOTO CREDIT: UK MINISTRY OF DEFENCE (link: http://www.defenceimagery.mod.uk/fotoweb/ )/pws

Jakarta, Aktual.com —  Polres Cianjur, Jabar, tempatkan sejumlah anggota dan penembak jitu di sejumlah titik pusat keramaian selama perayaan natal dan tahun baru di wilayah tersebut dan anggota berseragam telah disiagakan di gereja yang akan menggelar misa natal.

“Kami telah menempatkan seribuan anggota disejumlah posko untuk mengamankan hari natal dan tahun baru, mulai dari Puncak hingga Jalan Raya Bandung-Cianjur, tepatnya di Jembatan Citarum,” ujar Kabag Ops Polres Cianjur Kompol Hilman di Cianjur, Rabu (23/12).

Selain memberikan rasa aman, anggota tersebut akan melakukan pengaturan lalulintas jika disejumlah titik rawan kemacetan di kawasan Puncak-Cipanas, mulai terlihat. Bahkan anggota posko tersebut, sekaligus melakukan patroli ke sejumlah geraja yang mengelar acara sebelum hari H natal.

“Sama dengan operasi ketupat, belasan pos telah didirikan untuk memberikan pengamanan pada umat nasrani yang hendak merayakan natal hingga tahun baru nanti. Kami telah menempatkan anggota di sejumlah gereja sebagai antisipasi hal yang tidak diinginkan,” katanya.

Sedangkan untuk mengantisipasi terjadinya teror, pihaknya meningkatkan patroli ke sejumlah gereja yang jemaatnya banyak seperti di wilayah Cipanas, Pacet, Cianjur kota dan Ciranjang.”Patroli lebih ditingkatkan untuk antisipasi, meskipun kami merasa Cianjur ini selalu kondusif,” katanya.

Sementara menjelang natal, sejumlah hotel di kawasan Puncak-Cipanas, telah dihiasi dengan pohon natal dan pernak-pernik lainnya, hal tersebut dilakukan pengelola untuk menarik minat pendatang untuk menginap di hotel tersebut.

Bahkan beberapa hotel berbintang di wilayah tersebut, telah terisi penuh hingga tanggal 27 Desember, dimana sebagian besar pendatang dari Jabodetabek memilih untuk menghabiskan libur panjang natal dan tahun baru di kawasan berhawa pegunungan itu.

“Untuk malam natal hingga dua hari kedepan, puluhan kamar yang kami miliki telah terisi penuh. Sedangkan pesanan untuk malam pergantian tahun, sudah full book sejak tanggal 20 Desember,” kata Ceuceu Sales Promosi salah satu hotel di Puncak.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Eka