Investasi Menggiurkan di LRT City Ciracas – Urban Signature
Menurut Annas, peminat properti, terutama apartemen berkonsep TOD ini masih tinggi meski penjualan menurun akibat imbas pandemi COVID-19.

“LRT City Ciracas – Urban Signature menyimpan potensi yang besar. Ciracas merupakan kawasan sunrise property dengan adanya pembangunan infrastruktur penunjang yang masif seperti LRT Jabodebek dan kawasan kami terhubung langsung dengan Stasiun LRT Ciracas. Ditunjang pula dengan lokasi diapit oleh dua akses tol yaitu Tol Jagorawi (Jakarta – Bogor – Ciawi) dengan Exit Toll Taman Mini Indonesia Indah (TMII) serta Tol Lingkar Luar Jakarta (JORR) dengan Exit Toll Kampung Rambutan menjadi daya tarik tersendiri bagi pencari atau investor properti,” sebutnya.

Selain itu, lanjut Annas, kawasan LRT City Ciracas – Urban Signature menghadirkan era normal baru yang saat ini dibutuhkan oleh kaum urban di masa pandemi, seperti sistem touchless pada lift dan area cuci tangan, juga penerapan jaga jarak di lobi, serta rutin melakukan penyemprotan disinfektan di area publik, juga mengelola sampah dengan baik. Di samping itu, fasilitas apartemen seperti outdoor gym, pool, pedestrian, bicycle track, dan jogging track diperhatikan penerapan protokol kesehatan.

“LRT City Ciracas – Urban Signature berlokasi tepat di depan stasiun LRT sehingga tidak ada kata rugi untuk berinvestasi. Bahkan, harga tanah dan unit di LRT City Ciracas – Urban Signature terus mengalami kenaikan dari harga 16,2 juta per meter kini menjadi 23,8 juta per meter,” tandasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Zaenal Arifin